Foto - upacara

Pangrebongan,sebuah pesta adat yang besar di daerah Kesiman Denpasar Timur, dilaksanakan delapan hari setelah hari Raya Kuningan dan sarat dengan makna serta keunikan sebagai khasanah budaya Nusantara.
Tiga buah cawan perak yang berisi air suci selalu menjadi simbol untuk membersihkan diri sebagai bentuk penghormatan kepada Tuhan bagi masyarakat Bali.
Pemandangan yang sering dijumpai di pulau para Dewa, keberadaan para pembawa banten selalu mewarnai setiap upacara adat.
Santai dan penuh keakraban saat Punggawa KratonPedia berkunjung ke Pamerajan Puri Agung Kesiman setelah memperkenalkan Jemparingan atau Panahan Tradisional Mataraman kepada Penglingsir dan kerabat Puri.
Topeng Hudoq dalam tarian Hudoq dari Kalimantan Timur adalah bagian ritual suku Dayak Bahau dan Dayak Modang,yang biasa dilakukan setiap selesai manugal atau menanam padi.Semua gerakannya,konon dipercaya turun dari kahyangan.
Pensucian Diri , keindahan warisan leluhur yang tidak pernah mengingkari asal usul dan laku bhakti kepada Sang Pencipta dengan rasa syukur serta ketulusan.
Pensucian Diri , keindahan warisan leluhur yang tidak pernah mengingkari asal usul dan laku bhakti kepada Sang Pencipta dengan rasa syukur serta ketulusan.
Salah satu upacara ritual kuno yang sudah menjadi tradisi komunal dalam kehidupan masyarakat budaya Bali adalah Ngaben atau Pelebon.
Prosesi kirab keris dimulai dari Loji Gandrung rumah dinas Walikota Solo Jokowi menuju Kusuma Sahid Price Hotel Solo dengan jarak tempuh 2 km menyusuri jalan Slamet Riyadi